DETIKNUSANTARA | JAKARTA – Drg Tri Rahayu Oktaviani atau sering di sapa Dokter Vivi dan Drg Eko Kurniawan Putra atau Dokter Beng berhasil meraih The First Presidential di PT. Tren Global Teknologi, capaian posisi tertinggi tersebut diumumkan langsung oleh CEO Founder Martin Carter dalam acara Tren Special Startup Meeting bertempat di Arkadia Green Park, Jakarta Selatan pada Minggu, (03/3/2023).
Dokter Vivi dan Dokter Beng akan mendapatkan jam tangan Hublot dari PT. Tren Global Teknologi sebagai reward atas pencapaian tersebut.
“Turut bahagia dan bersyukur atas pencapaian peringkat tertinggi Drg Beng & Drg Vivi, sebagai The First Presidential PT. Tren Global Teknologi”, ujar Harry Naldy seorang leader dan mentor Dokter Beng & Dokter Vivi.
Harry Naldy juga mengatakan perjuangan Dokter Beng dan Dokter Vivi tidaklah mudah dan patut menjadi contoh para mitra Tren.
“Semua terjadi karena izin Allah SWT dan kerja keras tiada mengenal waktu dan kesungguhan hati Drg Beng dan Drg Vivi membimbing dan mendampingi team tanpa mengenal hari libur dan jam kerja, mengorbankan banyak waktu kebersamaan keluarga, praktik klinik juga sering di tinggal demi membantu dan membimbing para team di jaringannya, rumahnya pun di persiapkan tuk mengkader banyak calon leader”, jelasnya.
Terkhir Mas Harry sapaan akbrabnya memotivasi mitra Tren “Kalau mereka bisa, kita juga pasti bisa”. Tutup
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKNusantara.co. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKNusantara.co", caranya klik link https://t.me/detiknusantara, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : MUFIK |
Editor | : LUKAS |
Sumber | : |